Manjakan Superfans Uji Coba Persebaya v PSIS

COWASJP.COMREVOLUSI ticketing telah diterapkan oleh manajemen Persebaya dalam uji coba versus PSIS, Minggu 19 Maret 2017 di Gelora Bung Tomo (GBT).

Perubahan besar sudah terlihat dalam pembelian tiketnya. Mengadopsi sistem pembelian tiket PT.KAI (Kereta Api Indonesia). Setiap.pembeli harus membawa KTP. Tanpa KTP tidak akan dilayani.

"Dengan.begitu tiket palsu bisa ditekan sampai.nol sekaligus meniadakan calo. Pembelian dilayani di Graha Pena. Pada.hari H, tiket.bisa dibeli di stadion tapi harganya dinaikkan," jelas Roky Maghbal.

rockyXuMKO.jpg

Roky Maghbal nomor 3 dari kiri (Foto: CoWasJP)

Media Officer Green Force Persebaya.

HARGA TIKET

Ekonomi Rp 35.000, Superfans (VIP) Rp 200.000. 

Tapi pada hari H, 19 Maret 2017:

Ekonomi Rp 50,000

Superfans (VIP) Rp 250.000

**

Khusus untuk tiket superfans akan mendapatkan layanan istimewa yang tidak pernah ada sebelumnya. Mungkin baru pertama kali ini ada di Indonesia.

logo-persebayaqt4oB.jpg

LAYANAN KHUSUS SUPERFANS

1. Dilayani shuttle (kendaraan antar-jemput atau pergi pulang). Cuma sampai Selasa 14 Maret malam belum ditentukan di mana tempat berkumpul berangkatnya? Apakah di Graha Pena? Belum ditetapkan.

2. Superfans (pembeli tiket VIP) akan dijamu sajian makan dan minum di stadion.
Luar biasa.

SISTEM PARKIR

Hak perparkiran diberikan kepada pihak ketiga. Dan semua kendaraan tidak boleh diparkir di area stadion GBT.

Yang boleh parkir dan masuk area GBT hanya kendaraan panitia, tim, dan petugas keamanan.

Shuttle.yang disediakan Panpel utk superfans (VIP) boleh masuk area stadion.

"Karena itu bagi para penonton yang memakai kendaraan pribadi, tempat parkirnya di luar area stadion," kata Rocky Maghbal.

Perlu ditambahkan, biaya uji coba cukup besar. Yang jelas untuk sewa stadionnya saja sekitar Rp 200 juta.

Sementara itu, Green Force tengah menanti kedatangan center back anyar dan berkualitas. 
Di ujai coba perdana di kandang PSIS, Stadion Jatidiri, Persebaya kalah 0-1. Apakah Persebaya bisa melakukan revans dengan kemenangan 2 gol? Kita tunggu saja. Semoga. (*)

Pewarta :
Editor :
Sumber :

Komentar Anda